Sabtu, 08 April 2017

Ini 12 Cara Alami untuk Awet Muda Lebih Lama

12 Cara Alami untuk Awet Muda Lebih Lama - all about tips in computer. makalah, programming, hacker, wisata. cara dan tips berbagai permasalahan

12 Cara Alami untuk Awet Muda Lebih Lama Seiring pertambahan usia, tanda penuaan kulit mulai muncul yaitu kulit kusam, kering, garis halus, kantung mata, keriput, dan noda hitam (Foto:Getty Images)
Metrotvnews.com, Jakarta: Permasalahan kulit seiring pertambahan usia dialami oleh pria dan wanita. Tanda penuaan kulit yang muncul yaitu kulit kusam, kering, garis halus, kantung mata, keriput, dan noda hitam.

Ini 12 Cara Alami untuk Awet Muda Lebih Lama


Bila pada umumnya pria tak terlalu memedulikan tanda penuaan yang muncul, tidak demikian halnya dengan wanita. Kaum Hawa relatif lebih peduli penampilan dan khawatir penuaan merusak kecantikan kulit mereka. Oleh karena itu, banyak yang melakukan beragam perawatan demi menunda terjadinya penuaan. Mulai dari facial, totok, suntik botox, filler, bahkan melakukan operasi plastik.

Kolagen merupakan salah satu protein penting yang digunakan tubuh untuk membentuk jaringan ikat. Zat yang menjadi penyusun utama tubuh dan kulit manusia tersebut bertanggung jawab terhadap kekuatan, kekenyalan, kelembaban, dan elastisitas kulit. Seiring bertambahnya usia, tubuh mulai sedikit memproduksi kolagen dan menyebabkan kulit menipis akibat terpapar polusi, matahari, dan asap polusi.

Pada umumnya, tubuh terus menerus menciptakan kolagen baru untuk memperbaiki sel kulit yang sudah rusak. Namun, ketika memasuki usia 35 tahun, produksi kolagen secara alami akan menurun dan kualitas kolagen tidak sebaik masa muda.

Untuk meningkatkan produksi kolagen secara alami, dapat ditempuh dengan mengonsumsi sejumlah makanan. Apa saja?

Baca Juga : 10 Kebiasaan Buruk Yang Membuat Gadgetmu Cepat Rusak

1. Ikan

Ikan membantu memproduksi sel lebih kuat. "Ikan seperti tuna dan salmon kaya asam lemak omega-3. Sel-sel kulit dikelilingi oleh membran lemak yang melindunginya. Ketika sel-sel sehat, maka ia mampu mendukung struktur kulit," ujar ahli gizi dari New York, Brook Alpert, seperti dikutip Newbeauty.

2. Berry

Buah blackberry dan raspberry mengandung pigmen pro anthocyanin yang bermanfaat sebagai antioksidan untuk menangkal radikal bebas dan meningkatkan kadar kolagen. Setiap 100 gramnya terdapat 9,7 miligram vitamin C atau setara dengan 16 persen dari total kebutuhan vitamin C harian.

Baca Juga : Gaji Kecil Mau Dapat Rumah Impian, Ini Strateginya
3. Sayuran merah

Yang termasuk ke dalam golongan sayuran merah yakni tomat, paprika, dan bit mengandung agen antioksidan lycopene yang melindungi kulit dari matahari. "Lycopene bertindak sebagai tabir surya alami, melindungi kulit dari kerusakan sekaligus meningkatkan kadar kolagen," kata Brook Alpert.

4. Sayuran hijau gelap

Selain mengandung vitamin C, sayuran berwarna hijau gelap seperti bayam dan kale dapat meningkatkan produksi kolagen. Dalam produk topikal, vitamin C memiliki sifat antioksidan yang menstabilkan enzim pemecah kolagen. Sayuran hijau gelap membantu melindungi terhadap radikal bebas yang merusak kolagen.

5. Sayuran berwarna oranye

Berbagai sayuran berwarna oranye seperti wortel dan ubi jalar mampu mengembalikan dan memulihkan kolagen yang rusak.

6. Kedelai

Kedelai maupun olahannya seperti susu kedelai, keju, atau tahu, sama-sama mengandung genistein (hormon tanaman yang berfungsi sebagai antioksidan), yang mendorong produksi kolagen dan membantu memblokir enzim yang mendorong penuaan kulit.

7. Teh putih

Baca Juga : 7 Makanan Ini Bisa Buat Anakmu Semakin Jenius
Menurut penelitian yang dilakukan Universitas Kingston dan Neal's Yard Remedies, teh putih dapat melindungi struktur protein pada kulit, khususnya kolagen. Teh putih diyakini mencegah aktivitas enzim pemecah kolagen yang dapat menimbulkan keriput.

8. Buah sitrus

Sebuah studi yang dipublikasi Jurnal Nutrisi Amerika menyebutkan, wanita berusia 40 tahun yang rutin mengonsumsi vitamin C memiliki lebih sedikit kerutan di kulit dibandingkan mereka yang kurang minum vitamin C. Buah sitrus seperti jeruk, lemon, dan jeruk nipis kaya akan vitamin C yang memiliki kemampuan membantu asam amino-lisin dan prolin mengkonversi kolagen. Vitamin C juga penting dalam menetralisir radikal bebas yang menyerang dan memecah kolagen dan elastin di kulit.

9. Kiwi

Buah kiwi mengandung fito-kemikal, vitamin E, dan mineral. Ia juga kaya Vitamin C sebanyak 92,7 mg yang mendukung kebutuhan tubuh akan kolagen.

10. Minuman kolagen

Baca Juga : Suka Duduk Sambil Goyang Kaki, Ternyata Memiliki Manfaat Lho
Ini adalah cara yang aman untuk mendapatkan asupan kolagen secara teratur dan lebih praktis apabila Anda tidak sempat mengonsumsi sumber makanan yang sudah disebutkan di atas. Namun, Anda harus pintar dan cermat memilih minuman kolagen karena tidak semua memberikan manfaat yang benar-benar diperlukan tubuh. Agar tidak salah pilih, minum Diva Beauty Drink sebagai nutrisi kecantikan dari dalam.

Diva Beauty Drink merupakan terobosan baru di bidang kecantikan di Indonesia. Ini adalah sebuah inovasi cerdas yang dilakukan Kalbe Nutritionals untuk menjawab kebutuhan setiap wanita yang ingin tetap memiliki kecantikan kulit sekaligus mengatasi berbagai masalah kulit.

Diva Beauty Drink mengandung kolagen dan elastin yang sama seperti di kulit manusia dan mudah diserap sehingga kulit menjadi lebih kencang, kenyal, dan lembab. Komposisinya yang dilengkapi dengan antioksidan dari superfruits seperti pomegranate, acai, acerola, dan grape seed mampu menangkal radikal bebas penyebab kerusakan kulit sehingga membantu mengurangi noda hitam di wajah. Kandungan vitamin E juga berperan penting dalam proses regenerasi kulit.

Mekanisme kerja kolagen pada Diva Beauty Drink adalah dengan memecah kolagen peptide menjadi asam amino dan diserap oleh tubuh. Asam amino ini akan memicu fibroblast memproduksi kolagen, meningkatkan kelembaban kulit, melembutkan dan mengurangi kerut pada kulit.

Dengan mengonsumsi Diva Beauty Drink 2 botol setiap hari secara teratur, maka Anda akan mendapatkan kulit yang lebih kencang dan elastis. Produk ini dapat mengurangi kerutan dan melembutkan kulit, serta menstimulasi pertumbuhan sel kulit baru. Hasil uji klinis sudah bisa dilihat setelah 14 hari penggunaan secara rutin (hasil bervariasi bergantung kondisi setiap orang).


Demikianlah 12 Cara Alami Awet Muda, Silahkan Di share ya agar semua orang mendapatkan manfaat dari atikel ini.

Disqus Comments