Senin, 03 April 2017

Suka Duduk Sambil Goyang-Goyang Kaki, Ternyata Memiliki Manfaat Lho

Suka Duduk Sambil Goyang-Goyang Kaki, Ternyata Memiliki Manfaat Lho all about tips in computer. makalah, programming, hacker, wisata. cara dan tips berbagai permasalahan.

Halo Sahabat TIPSAHOI.COM Kali ini saya ingin berbagi artikel bagaimana duduk yang sehat menurut para dokter kesehatan. Dikabarkan bahwa orang yang suka duduk sambil goyang – goyang kaki, memiliki manfaat yang cukup besar, mau tahu manfaat lebihnya silahkan di baca terus artikel ini ya.

Suka Duduk Sambil Goyang-Goyang Kaki, Ternyata Memiliki Manfaat Lho

Suka Duduk Sambil Goyang-Goyang Kaki? Ternyata Ada Manfaatnya, Lho  Pakar kesehatan menyebutkan bahwa duduk terlalu lama, khususnya saat bekerja ataupun bahkan saat bersantai ternyata bisa memicu berbagai masalah kesehatan.

Tak tanggung-tanggung, duduk terlalu lama ternyata bisa menyebabkan sakit punggung, perubahan struktur pada tulang punggung atau yang kerap kita sebut sebagai bungkuk, hingga meningkatnya resiko terkena stroke, diabetes, dan penyakit jantung.

Selain itu, duduk terlalu lama juga kerap dituding sebagai penyebab obesitas dan menurunnya fungsi otak.

Baca Juga : TERBONGKAR, 8 Cara Mengubah Nasib

Apakah duduk memang kurang baik bagi kesehatan tubuh kita? Pakar kesehatan dari University of Missouri School of Medicine ternyata menyebutkan bahwa ada kebiasaan duduk yang justru bisa mencegah beberapa masalah kesehatan. Kebiasaan tersebut adalah duduk dengan menggoyang-goyangkan kaki.

Menurut penelitian yang hasilnya dipublikasikan dalam jurnal berjudul American Journal of Physiology’s Heart and Circulatory Psysiology ini, diketahui bahwa duduk dengan menggoyangkan kaki ternyata bisa membuat peredaran darah menjadi lebih lancar.

Kebiasaan ini juga mampu membuat pembuluh darah arteri pada kaki menjadi lebih sehat. Padahal, sudah menjadi rahasia umum jika pembuluh darah yang sehat bisa menurunkan resiko terkena penyakit kardiovaskular dengan signifikan.

Baca Juga : Gaya Hidup Artis K POP KOREA

Salah satu penyakit yang bisa dicegah karena kebiasaan menggoyangkan kaki saat duduk adalah penyakit arteri perifer.

Penyakit ini disebabkan oleh menumpuknya plak pada pembuluh darah arteri akibat dari tidak lancarnya peredaran darah. penyakit ini membuat pembuluh darah semakin sempit sehingga darah pun sulit mengalir ke berbagai bagian bawah tubuh, khususnya dari pangkal paha hingga ujung kaki.

Dengan menggoyangkan kaki saat duduk, maka kita akan membuat otot bergerak sehingga peredaran darah pun lebih lancar.

Memang, efek memperlancar peredaran darah ini tidak sebesar saat kita menyempatkan diri untuk berdiri atau berjalan kaki. Namun, hal ini ternyata sudah cukup untuk membuat pembuluh darah arteri menjadi lebih sehat.

Baca Juga : 11 Cara Meningkatkan Rasa Percaya Diri

Meski demikian, peneliti mengingatkan bahwa menggerak-gerakkan kaki bukan berarti Anda terbebas dari kebiasaan jalan kaki, apalagi menggantikan olahraga.

"Anda harus beranjak dari tempat duduk sesering mungkin, bisa dengan berdiri atau jalan kaki. Tapi bila kepepet, fidgeting jauh lebih baik daripada tidak bergerak sama sekali," pesan Padilla seperti dilaporkan Telegraph.

Seseorang dengan gangguan pembuluh darah sendiri berisiko tinggi mengalami stroke maupun serangan jantung, tak peduli di manapun letak pembuluh darah yang mengalami penyumbatan.

Cara menanggulangi Penyumbatan Pembuluh Darah ini adalah dengan menggerakkan kaki pada saat duduk.

Studi baru sebelumnya juga mengatakan, dampak buruk dari duduk terlalu lama juga dapat ditangkal dengan berjalan kaki selama satu jam saja.






Disqus Comments